Search This Blog

Tuesday, June 7, 2016

TRIBUN-TIMUR.COM -UKM Seni Tari Unhas meraih juara terbaik 1 dalam rangka Kemah Seni se-Sulawesi Selatan tahun 2016 di Benteng Somba Opu, Kab Gowa, Selasa (3/5/2016).
Kegiatan yang secara rutin diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan Dan Provinsi Sulawesi Selatan menghadirkan perwakilan dari seluruh Kabupaten Kota se-Sulawesi Selatan.
Pada tahun ini, UKM Seni Tari Unhas berkompetisi dengan 17 peserta lain dan berhasil menyita perhatian penonton dan dewan juri dengan mengangkat garapan tari terbaru yang berjudul Mangkasara Ammoli’ Nakku’ (manna ronro linoa, gesara butta maraeng tomangkasara abbulo sibatang tongja, accera’ sitongka-tongka tongji).
Dewan juri yang beranggotakan Nurllina Syahrir, A padalia dan Heriyati Yatim menetapkan UKM Seni Tari Unhas (Makassar) sebagai terbaik pertama dan berhak mendapatkan sertifikat dan uang pembinaan.
Tarian berdurasi 12 menit yang terdiri dari 5 penari wanita dan 3 penari pria ini mengangkat gerak dasar pakarena dan ammenca sebagai gerak pengembangan dalam tarian.
Waktu yang digunakan hanya 2 minggu untuk menggarap tarian baru yang berciri Makassar, namun tetap dinamis dan baru dengan hentaman gendang Makassar yang sangat energik diaransemen oleh Andi Musawwir Kamil.



No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Recent

Random